Kembali

Keris Ki Dukun

Keris Ki Dukun adalah keris yang dimiliki oleh Prabu Gajah Agung Raja Sumedang Larang yang memerintah tahun 839-988 M. Namanya Keris Ki Dukun Pasti memiliki makna yang Pusaka dan sakti. Menurut Cerita keris ini diperkirakan konon berasal dari belah batu. Perisiwa ini bermula ketika Prabu Gajah Agung/Prabu Pagulingan mengahadapi seorang musuh yang gagah berani. Dalam mengatur strategi perlawanan Prabu Gajah Agung, menggunakan mata batin serta dengan kesungguhan hatinya percaya kepada Sang Pencipta, maka Prabu Gajah Agung menghadap kepada bongkahan batu besar. (Pepeling Tajimalela, 1995::4). Penuh kesungguhan hatinya bermunajat, keluarlah Duhung atau keris Ki Dukun. Cerita berasal dari belah batu akan menjadikan Keris Ki Dukun sebagai bukti kejayaan, keluhuran, keagungan dari pemiliknya Prabu Gajah Agung raja Sumedang Larang waktu itu.

Dalam perjalanan sejarah Keris Ki Dukun, menjadi saksi dalam peristiwa Cadas Pangeran. Keris Ki Dukun dibawa dan dipegang oleh Pangeran Kornel saat bersalaman dengan Gubernur Jenderal Daendels ketika melakukan pengawasan dalam pembuatan jalan Cadas Pangeran (Post Weg). Ada pemaknaan yang dalam dari Pangeran Kornel terhadap Keris Ki Dukun ini, nilai kharismatik, wibawa, keberanian dan ketangguhan menjadi tanjeg dari Keris Ki Dukun, Pangeran Kusumadinata/Pangeran Kornel Tendeng Ludeng menghadapi Gubernur Jenderal Daendels yang galak dan bengis waktu itu. Keris Ki Dukun termasuk Pusaka unggulan dan salah satu ikon dari Keraton Sumedang Larang.

pemkab logo
Disparbudpora Kabupaten Sumedang

2023 © Virtual Tour Sumedang